Sabtu, 27 Juli 2013

Bait 09




Penjelasan Bab Bodhisattva Mahasthamaprapta Melafal Nama Buddha Dengan Sempurna Tanpa Rintangan


Bait sutra :


rǎn
xiāng
rén

shēn
yǒu
xiāng

míng
yuē

xiāng
guāng
zhuāng
yán




Penjelasan :

Pada bait sebelumnya Bodhisattva Mahasthamaprapta telah membabarkan pada kita caraNya melatih diri dan hasilnya, kini Beliau akan memberitahukan pada kita nama dari pintu Dharma ini, yakni “kewibawaan semerbak keharuman dan cahaya”. Tindakan dan ucapan Buddha berasal  dari pikiran yang suci, karena itu takkan timbul kesalahan, dapat menjadi sila di dunia. Bila ucapan dan tindakan kita dapat sesuai dengan sila maka ibarat insan yang terhembus keharuman dupa.  


Kita tidak mampu membaca keseluruhan isi Tripitaka, apalagi kehidupan jaman sekarang yang begitu sibuk, maka itu kita memilih Sutra Usia Tanpa Batas, bila dapat membaca dan memahaminya, ini sudah sangat bagus.


Dalam Avatasamka Sutra tertera bahwa keharuman Bodhicitta dapat menghapus lobha, dosa, moha dan kilesa lainnya. Bodhi adalah pencerahan. Bodhicitta dapat melenyapkan lobha, dosa, moha keangkuhan, kecurigaan dan pandangan sesat, sehingga para makhluk dapat menyempurnakan kebijaksanaan, sejuk tanpa noda pikiran. Manfaat Bodhicitta sangat luas dan besar, mencakup angkasa luas. Hari ini kita menjadi begitu mudah tersinggung, hanya mementingkan diri sendiri, maka itu berputar di enam alam tumimbal lahir, tidak dapat keluar.  Enam alam tumimbal lahir berasal dari pikiran sesat kita, jika kesesatan hilang maka maha ribu dunia juga takkan ada lagi. Perbedaan orang awam dan orang suci hanya pada sesat dan tercerahkan.  


Master Xu Yun setahun hanya mandi satu kali saja, dan juga mencukur rambutnya satu kali saja. Kabarnya pakaian dan raganya menebar keharuman. Sedangkan kita baru tiga hari tidak mandi, baunya sungguh menusuk.


Jika kita melihat di sebuah vihara ada terpasang plak tulisan “Ruang Semerbak Cahaya”, maka kita segera tahu bahwa ini adalah vihara yang mengamalkan Ajaran Sukhavati.



Dikutip dari :

Penjelasan Bab Bodhisattva Mahasthamaprapta Melafal Nama Buddha Dengan Sempurna Tanpa Rintangan

Oleh : Master Chin Kung







Catatan :

Insan yang terhembus keharuman dupa adalah perumpamaan untuk praktisi yang melatih Ajaran Sukhavati, praktisi Nian Fo terhembus jasa kebajikan Buddha, ibarat penjual dupa, tanpa terasa dirinya juga ikut terhembus keharuman dupa, jasa kebajikan Buddha memenuhi diri sang praktisi.